General

Mengenal Pengertian Teks Narasi, Ciri-Ciri hingga Contoh

Athifa Hasanah 

Teks narasi termasuk dalam karangan cerita dengan peristiwa yang disusun runtut berdasarkan waktunya. Peristiwa yang disampaikan dalam teks ini bisa benar-benar terjadi atau hanya sebatas khayalan semata.

Penulisan teks ini umumnya disusun untuk menghibur para pembaca lewat cerita yang ada, baik itu fiksi maupun nonfiksi. Meskipun bertujuan menghibur, tetapi alur yang dimiliki sangat jelas mulai dari awal hingga akhir.

Apa itu Teks Narasi?

Teks naratif atau yang disebut teks narasi merupakan teks yang menceritakan suatu peristiwa secara detail sesuai urutan waktu. Peristiwa yang disampaikan dalam teks ini bisa berupa pengalaman, kegiatan sehari-hari, ataupun karangan bebas.

Kejadian tersebut tentunya perlu dikembangkan dari suatu ide yang ada dengan kronologi yang jelas. Tujuannya tidak lain untuk menarik minat para pembaca dan mereka seolah akan merasakanperistiwa dalam karangan tersebut.

Selain itu, jenis teks yang satu ini ternyata dapat digunakan dengan tujuan untuk menambah wawasan. Jenis teksnya digunakan dalam beberapa karangan ilmiah seperti penelitian, laporan, dan skripsi.

Ciri-Ciri Teks Narasi

Perlu diketahui bahwa tidak semua teks yang menceritakan suatu peristiwa bisa disebut sebagai karangan narasi. Sebuah teks baru bisa dikatakan karangan narasi jika memiliki beberapa ciri berikut ini:

  • Menceritakan sebuah peristiwa atau pengalaman yang dialami oleh pengarang itu sendiri.
  • Peristiwa yang ingin diceritakan sudah pernah terjadi, sekedar imajinasi ataupun gabungan keduanya.
  • Memiliki permasalahan ataupun konfliks supaya menjadi semakin menarik (opsional)
  • Tidak mengesampingkan nilai estetika.
  • Penyusunan teks harus sesuai runtutan atau kronologis.
  • Memiliki pesan atau amanat yang ditulis pada akhir teks.
Struktur dalam Menyusun Teks Naratif

Sebelum melakukan penyusunan karangan narasi, kamu harus paham mengenai struktur yang ada didalamnya. Tujuannya untuk mengetahui manakah yang merupakan bagian awal, klimaks, hingga akhir dari kisah yang ada.

  • Orientasi. Bagian ini umumnya berisi informasi detail terkait tokoh, waktu, dan latar belakang.
  • Komplikasi. Tahap ini menggambarkan awal mula munculnya konflik yang ada dalam kisah atau cerita. Bisa juga menuliskan reaksi dari semua tokoh sampai mencapai puncak permasalahan.
  • Resolusi. Pada tahap resolusi atau pemecah masalah, permasalahan atau konflik dalam cerita akan berakhir. Akhir dari cerita tidak selalu menggambarkan kebahagiaan, tetapi bisa juga sedih atau bahkan tragis.
  • Coda. Coda termasuk penutupan teks yang berisi tentang amanah yang bisa diambil dari cerita itu sendiri. Namun sifatnya hanya opsional sehingga boleh dicantumkan ataupun tidak.

Berbagai Jenis Teks Naratif

Karangan narasi ternyata terbagi dalam 3 jenis yaitu narasi ekspositorik, narasi sugestif, dan narasi artistik. Berikut ini adalah penjelasan masing-masing dari jenis teks tersebut:

  1. Narasi Artistik
    Narasi artistik termasuk salah satu jenis karangan narasi yang mempunyai sifat fiksi maupun nonfiksi. Biasanya menyampaikan cerita yang bisa dijadikan hiburan dan memiliki pengalaman mengesankan (estetik) untuk pembacanya.
  2. Narasi Ekspositoris
    Narasi ekspositoris atau informasi memiliki tujuan utama untuk memberikan informasi terkait suatu kejadian secara tepat. Jenis ini tentu bisa menambah wawasan atau pengetahuan untuk pembacanya.
  3. Narasi Sugestif
    Karangan sugestif berisi suatu saran atau pesan tersembunyi untuk disampaikan kepada pembaca. Jenis teks ini umumnya bersifat mengajak, namun masih tetap informasi dan dibuat berdasarkan urutan waktu.
Contoh Teks Naratif Sebagai Referensi

Untuk memudahkan kamu dalam mempelajari teks ini, berikut ini akan diberikan beberapa contohnya:

  • Contoh Narasi Sugestif
    Malam itu udara terasa begitu dingin, tetapi Mando masih terus mendorong gerobaknya. Mando menyusuri perumahan warga, harapannya masih ada orang yang ingin membeli baksonya. Hari itu Mando membutuhkan banyak uang untuk membayar sewa kosnya.Namun sayangnya, meski sudah larut ternyata masih belum ada pembeli sama sekali. Mando merasa sangat putus asa sehingga timbul pikiran licik yang masuk ke otaknya. Tiba-tiba dia langsung teringat kata sang ayah untuk selalu berusaha dan berbuat baik.

    Dia pun akhirnya tidak melanjutkan jualan dan lebih memilih untuk pulang. Saat menuju pulang, dia melihat gadis yang sedang dijambret oleh seorang pemuda.

    Tanpa perlu berpikir lama, Mando langsung mengejar dan memukul pemuda tersebut. Pemuda itu pun tak mampu melawan Mando hingga akhirnya memilih menyerah. Mando langsung mengambil tas dan langsung memberikan kepada pemiliknya. Catatan: Contoh teks sugestif ini dapat dikatakan berhasil jika kamu mampu membayangkan peristiwa di atas.

  • Contoh Narasi Tentang Fiksi
    Anom telah menempati lahan sekitar 250 meter persegi di sebuah desa yang nyaman, di ujung Kabupaten Kediri. Sampai malam tiba, terdengar lagu malam yang disenandungkan oleh semilir angin dan pohon mangga yang ada di depan rumah. Bintang yang terlihat indah menemani orang-orang yang sedang beristirahat, juga ditengok oleh lagu itu.
  • Contoh Narasi Sejarah
    Bapak proklamator Indonesia pernah diasingkan sekitar tahun 1936 sampai 1943 di Banda Neira. Saat diasingkan, Bung Hatta masih tetap berjuang untuk mengajari anak-anak dengan membuka kelas khusus. Semua perlengkapan belajar mulai dari papan tulis hitam, kursi, dan meja belajar masih terawat sampai saat ini.

Teks narasi dapat diartikan sebagai teks yang menceritakan peristiwa atau kejadian secara runtut berdasarkan urutan waktu (kronologis). Tujuannya untuk memberikan sebuah informasi, pengetahuan, atau hanya sekedar hiburan untuk pembacanya.

Recommended Posts

Keuntungan Metode Pembayaran Cashless yang Belum Diketahui
Lifestyle

Keuntungan Metode Pembayaran Cashless yang Belum Diketahui

Transaksi tanpa uang atau metode pembayaran cashless di Indonesia sekarang ini sangat populer. Di era serba digital kini tiap orang menjalankan aktivitas virtual dan tanpa sentuhan secara fisik Hal tersebut juga berlaku dalam sistem pembayaran, di mana transaksi menggunakan cashless semakin ramai dipakai masyarakat. Transaksi ini menggunakan kartu debit kredit atau sistem elektronik, tanpa uang […]

Athifa Hasanah 
Manfaat Olahraga Freeletics yang Trend di Kalangan Anak Muda
Sports

Manfaat Olahraga Freeletics yang Trend di Kalangan Anak Muda

Manfaat olahraga freeletics ternyata tidak hanya meningkatkan kekuatan tubuh agar lebih optimal, tapi juga bisa menurunkan tingkat stres. Dengan begitu, badan bisa menjadi lebih bugar. Zaman modern seperti sekarang, perkembangan dunia olahraga memang mengalami progres yang sangat pesat. Dalam kurun waktu beberapa tahun saja, sudah banyak inovasi olahraga dengan beragam manfaat yang didapat. Dari sekian […]

Athifa Hasanah